Covid-19 Indonesia Terus Bermutasi Fokuskan Penelitian Vaksin
Lembaga Penyakit Tropik Universitas Airlangga kembali menerima sampel pasien Covid-19, setelah sempat ditutup selama 2 minggu. Saat ini, LPT Unair masih menerima sampel pasien Covid-19 hingga 300 spesimen perharinya. Kepala LPT Unair, Profesor Inge Maria Lucida menyebut saat ini petugas laboratorium LPT Unair kembali menerima sampel, namun tak sampai overload. Sebab selain LPT Unair, juga telah dibuka laboratorium lain untuk memeriksa sampel pasien Covid-19.